"MENULISLAH YANG IKHLAS, AGAR ILMUMU TERWARIS, AGAR MATIMU TAK MEMBAWA TANGIS, AGAR MASA DEPANMU TAK MIRIS, KARENA KISAH HIDUPMU SUDAH BERJALAN MANIS" ~FROM KUPER TO SUPER~

Selasa, 08 April 2014

Masjid Raya Bani Umar Tangerang - Wisata Rohani 1


Undangan sekaligus wisata rohani, mengapa tidak?. Saat menghadiri undangan teman yang tempat resepsinya diadakan di ruang serbaguna masjid. Tak kusia-siakan waktu, sambil menunggu suami shalat dhuhur,   kukelilingi Masjid ini.

Dok. Pribadi 

Pembangunan masjid ini diilhami oleh alm. Bapak Umar Wirahadikusumah (Mantan wakil presiden RI ke-4), dan Ibu Hj. Karlinah Umar Wirahadikusumah (istri alm) mewujudkan cita-cita beliau. Dengan pembangunan Masjid yang diberi nama Masjid Bani Umar. Dan diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tanggal 10 Oktober 2008.

Masjid yang berdiri megah, dengan menara yang tinggi dan arsitektur yang indah didominasi warna orange ini, terletak di Jl.Graha Bintaro Raya Kav. GK No 2-4 Prigi Baru, Pondok Aren, Tangerang Selatan 15228 Telephone 021.7326254.





Dok. pribadi masjid tampak depan kaligrafi surat Al An'am 6:162





Masjid yang terdiri dari 2 lantai ini berhalaman yang luas, rerumputan yang hijau serta pepohonan yang rindang menambah asri.
Dok. pribadi Tempat berwudhu diluar

Dok. pribadi tempat wudhu disamping kanan

Tempat berwudhu juga disediakan diluar masjid. Setelah berwudhu dengan menaiki anak tangga, ada loby menuju ruang utama shalat.

Dok. Pribadi Lobi Masjid setelah menaiki tangga



 Hamparan karpet merah dan tebal di ruang shalat utama, membuat jamaah betah berlama-lama didalam masjid.

Dok. pribadi hamparan karpet merah 



Ada 3 Kaligrafi yang berhasil kuabadikan didinding luar masjid, Surat Al An’am 6:162, At Tahrim 66:8 , Al Mukminun 23: 1-2.

Di bagian depan tertulis besar Surat Al.An-am 6:162
“Katakanlah sesungguhnya sembahyangku, ibadadatku, hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta alam”.

Di bagian samping masjid, ada air mancur menambah sejuk udara, posisinya persis didepan ruang serbaguna. Ruang serbaguna ini dapat digunakan untuk seminar, atau acara resepsi karena areanya cukup luas,posisinya berada di bawah masjid. Untuk memudahkan akses jamaah menuju masjid disediakan anak tangga, maupun pintu keluar menuju tempat berwudhu yang berada diluar.
Dok. Pribadi Sejuk mata memandang Air Mancur di depan ruang serbaguna

Di dekat pintu masuk ruang serbaguna ini terpampang kaligrafi At Tahrim 66:8
“Hai orang-orang yang beriman, bertaubatlah kepada Allah dengan taubatan nasuhaa (taubat yang semurni-murninya). Mudah-mudahan Rabbmu akan menutupi kesalahan-kesalahanmu dan memasukkanmu ke dalam jannah yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak menghinakan Nabi dan orang-orang mu'min yang bersama dia; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka mengatakan: "Ya Rabb kami, sempurnakanlah bagi kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu."

Dok. Pribadi Kaligrafi Surat At Tahrim 66: 8

Memutar ke samping ruang serbaguna, terpampang kaligrafi Surat Al Mukminun Ayat 1-2
  Sesungguhnya menanglah orang-orang yang beriman. Orang-orang yang khusyu` di dalam melakukan sembahyang.

Rasanya belum puas kuberada disini, semoga suatu saat kudapat mengunjunginya kembali. dan untuk lebih detail untuk masjid ini dapat dilihat di website www.masjidrayabaniumar.org


Catatan 8 April 2014

0 komentar:

Posting Komentar